Tawaquf-an Pembinaan Keagamaan
TP PKK Kecamatan Cinere melaksanakan Tawaquf kegiatan Pembinaan Keagamaan-nya di Aula Kantor Kecamatan Cinere pada Kamis (8/1/2026).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh :
1. Camat Cinere, H. Mursalim, S.Ag.,M.Si
2. Ketua TP PKK Kecamatan Cinere, Hj. Nur Kamelia, A.Md
3. Penceramah, Ustadz Kholilurrahman Al Jati Baru
4. TP PKK Kelurahan se-Kecamatan Cinere
Rangkaian kegiatan Tawaquf Pembinaan Keagamaan TP PKK Kecamatan Cinere diawali dengan Pembacaan Tahlil, Dzikir, dan disambung dengan Pembacaan Maulid Nabi.
Acara selanjutnya yaitu sambutan-sambutan.
Sambutan pertama oleh Ketua TP PKK Kecamatan Cinere dan disambung oleh Camat Cinere yang menerangkan bahwa Kegiatan Pembinaan Keagamaan ini dihentikan sementara agar dapat fokus menjalani ibadah selama memasuki bulan suci Ramadhan.
Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan kesehatan dan kelancaran dalam menjalani aktivitas kita sehari-hari. Aamiin
@pemkotdepok
@bangsupians
@cing.ikah
@tppkk_kotadepok
@tppkk_kecamatancinere
@mursalim.hms
@nurkamelia.hmy
#Tawaquf
#PembinaanKeagamaanTPPKKKecamatanCinere
#TPPKKKecamatanCinere
#CinereBersinergi
#KecamatanCinere




